Magister Kedokteran Gigi

Magister Kedokteran Gigi

P rogram ini didirikan pada tanggal 19 November 1998. Program ini bertujuan untuk menghasilkan lulusan berkualitas internasional dan memiliki integritas tinggi dalam ilmu pengetahuan, mampu mengembangkan ilmu pengetahuan melalui penelitian untuk menunjang pengembangan pelayanan kesehatan gigi dan mulut pada masyarakat, serta mampu menerapkan ilmu tersebut dalam memecahkan masalah kesehatan gigi dan mulut masyarakat Indonesia.

Pendidikan magister dapat ditempuh dalam 4 semester. Program Magister memiliki 2 program studi, yaitu :

1.    Program Studi Ilmu Kedokteran Gigi Dasar dengan peminatan :

  • Biologi Oral (beban studi 40 SKS)
  • Ilmu Material Kedokteran Gigi (beban studi 41 SKS)
  • Forensik Kedokteran Gigi (beban studi 42 SKS)

2.    Program Studi Ilmu Kedokteran Gigi Komunitas (beban studi 40 SKS)