P rogram ini merupakan pendidikan tingkat sarjana untuk bidang kedokteran sebagai tingkat pertama dari jenjang perguruan tinggi. Program ini menggunakan kurikulum yang mengacu pada kurikulum berbasis kompetensi, terdiri dari 3 tahap yaitu tahap general education dan medical science yang didapatkan pada semester 1-6 dan clinical practice pada semester 7-8. Berbeda dengan program studi lain, pada kurikulum ini mahasiswa tidak memilih mata pelajaran yang akan diambil melainkan berupa sistem modul yang sudah ditetapkan secara sistematis dan harus dikuti oleh semua mahasiswa. Untuk dapat berkarir sebagai dokter, mahasiswa harus melanjutkan pendidikan profesi dokter.
Selain diberikan kesempatan untuk menangani langsung pasien di rumah sakit pendidikan jejaring FKUI, mahasiswa juga diberikan kesempatan menangani pasien secara komprehensif melalui pendekatan kedokteran keluarga di klinik dokter keluarga. Selain itu, mahasiswa juga ikut dilibatkan dalam program puskesmas yang meliputi program promosi kesehatan dan pencegahan melalui penyuluhan dan imunisasi, program pengobatan melalui pelayanan kesehatan di balai pengobatan puskesmas serta dilatih untuk mengevaluasi suatu program kesehatan di puskesmas.
Website resmi FK UI https://fk.ui.ac.id/