PERSIAPAN UJIAN
- Peserta mengunduh dan mencetak Kartu Ujian dari laman pendaftaran.
- Lokasi Ujian tertera pada Kartu Ujian. Pastikan untuk tidak datang terlambat, peserta diimbau untuk hadir di Lokasi ujian sebelum ujian dimulai.
- Peserta wajib membawa Kartu Identitas asli (KTP/SIM/Paspor) yang sesuai dengan data pada Kartu Ujian.
- Peserta diimbau untuk melakukan survei Lokasi sebelum hari pelaksanaan ujian. Pelajari rute, moda transportasi, dan Lokasi ujian dengan baik. Pada saat hari pelaksanaan ujian, UI hanya membuka pintu utama (Gerbatama). Pintu kecil (Kutek, Kukel, Pocin) ditutup kecuali pejalan kaki.
- Terdapat dua stasiun kereta di Kampus UI; Stasiun UI dan Stasiun Pondok Cina serta satu pemberhentian Bus Transjakarta di Halte Menwa UI. Bus Kuning UI akan beroperasi pada hari ujian.
- Pastikan kondisi fisik dalam keadaan sehat dan fit. Cukupi kebutuhan makan dan minum sebelum mengikuti ujian.
- Kenakan sepatu yang nyaman serta pakaian yang sopan dan berkerah.
- Bawa perlengkapan pribadi, seperti dokumen kelengkapan ujian, obat-obatan pribadi, perlengkapan ibadah, botol air, hand sanitizer, dan lain-lain.
- Daftar Ruang Ujian tersedia di masing-masing Lokasi Ujian.
- Peserta dapat mulai memasuki Ruang Ujian 30 menit sebelum ujian dimulai.
- Peserta wajib menunjukkan Kartu Ujian dan Kartu Identitas yang sesuai kepada pengawas.
- Ujian akan dimulai tepat waktu sesuai jadwal yang tertera pada Kartu Ujian.
- Peserta hanya diperkenankan membawa alat tulis dan Kartu Ujian ke meja PC.
- Perlengkapan pribadi, kalkulator, kertas, buku, dan alat komunikasi seperti telepon seluler dimasukkan ke dalam tas.
- Demi menjaga kelancaran pelaksanaan ujian, telepon seluler harap diatur ke mode senyap atau dinonaktifkan selama berada di Ruang Ujian.
- Tidak diperkenankan untuk peserta menggunakan telepon seluler/laptop/jam tangan/ segala jenis alat komunikasi selama ujian berlangsung hingga pelaksanaan ujian selesai.
PELAKSANAAN UJIAN
- Peserta mulai mengerjakan ujian sesuai waktu pelaksanaan ujian.
- Peserta tidak diperkenankan untuk berbicara dengan peserta ujian lainnya selama ujian berlangsung.
- Peserta hanya dapat mengikuti ujian selama ujian berlangsung, tidak ada penambahan waktu bagi peserta yang terlambat atau yang mengalami gangguan teknis lainnya.
- Kecuali untuk materi Bahasa Inggris, setiap jawaban yang salah akan mengakibatkan pengurangan nilai (penilaian: benar +4, kosong 0, salah -1).
- Pada waktu istirahat pergantian materi ujian, peserta diperbolehkan untuk ke toilet.
Untuk informasi lebih lanjut silakan untuk menghubungi penerimaan@ui.ac.id, telepon: (62-21)7864126