Jadwal Kegiatan Profesi & Spesialis

Jadwal Kegiatan Profesi & Spesialis

Jadwal pendaftaran

Pendaftaran jenjang Pasacasarjana dibuka tiga kali dalam 1 tahun akademik, yakni:

Kegiatan Pendaftaran Ujian Pengumuman
SIMAK Gasal Gel.1 3 Februari – 6 Maret 2020 15 Maret 2020 15 April 2020
SIMAK Gasal Gel.2 19 Juni – 19 Juli 2020 26 Juli 2020 15 Agustus 2020
SIMAK Genap 28 September – 30 Oktober 2020 8 November 2020 7 Desember 2020
  • Spesialis FK membuka pendaftaran hanya pada periode tertentu.
  • Spesialis FK seringkali membuka pendaftaran lebih awal dari jadwal yang ditetapkan.

Jadwal selengkapnya dapat dilihat di website pendaftaran https://penerimaan.ui.ac.id

Panduan Pendaftaran

Panduan pendaftaran dapat dilihat pada menu Panduan Pendaftaran atau disini.

Persyaratan Pendaftaran Umum

  • Peserta harus memiliki ijazah jenjang pendidikan sarjana atau profesi atau magister dalam bidang ilmu yang sesuai dan memiliki prestasi akademik yang baik serta memenuhi persyaratan lainnya sesuai program studi dan jenjang pendidikan yang dipilih.
  • Persyaratan pendaftaran spesifik untuk masing-masing program studi dapat dilihat pada menu persyaratan program studi

Biaya Pendaftaran

  • Biaya pendaftaran untuk Profesi adalah sebesar Rp1.000.000
  • Biaya pendaftaran untuk Profesi adalah sebesar Rp1.300.000
  • Biaya pendaftaran hanya dapat dibayarkan setelah Anda meng-upload foto.
  • Biaya pendaftaran yang sudah dibayarkan tidak dapat dikembalikan dengan alasan apapun.
  • Biaya pendaftaran dibayarkan melalui mekanisme host-to-host UI seperti dijelaskan pada panduan cara pembayaran.

Waktu dan Materi Ujian

  • 07:00 – 07:30 WIB = Persiapan
  • 07:30 – 10.00 WIB = Pengukuran Kemampuan Akademik (120 menit)
  • 10:00 – 11:00 WIB = Istirahat (60 menit)
  • 11:00 – 12:30 WIB = Bahasa Inggris (90 menit)

Ujian diselenggarakan pada waktu yang sama di seluruh Indonesia, jadi untuk wilayah WITA dan WIT, waktu disesuaikan dengan waktu setempat (+1 jam untuk WITA, +2 jam untuk WIT).